Mobil terbaru Toyota All-New Fortuner

Mobil Baru 2016 – Perkembangan dunia otomotif terus berkembang pesat setiap tahunnya, dan ditahun 2016 ini akan bermunculan mobil baru yang siap menjadi pilihan pecinta otomotif tanah air. Berbagai pabrikan mobil dunia sudah mempersiapkan jagoan terbarunya untuk mengaspal di jalanan ibu kota dengan menawarkan segudang gfitur baru, dan perubahan tampilan eskterior lebih sport, serta perubahan desain interior menjadi lebih mewah.
Salah satu mobil baru di Indonesia yang dibanderol cukup murah adalah Datsun Go Cross dan generasi terbaru dari Suzuki Karimun Wagon R. Pasalnya kedua mobil ini akan dipasarkan dengan harga dibawah 200 Juta Rupiah. Namun menurut kami yang paling menarik untuk ditunggu kehadirannya adalah Datsun Go Cross, karena mobil ini akan memiliki desain sangat sporty, dan kabarnya akan menjadi mobil Crossover termurah di Indonesia.
Dikelas SUV kita akan menjumpai 2 mobil baru buatan Toyota dan Mitsubhisi yaitu generasi terbaru dari Toyota Fortuner dan Mitsubhisi Pajero Sport. Kedua mobil ini dipedrediksikan akan mendominasi penjualan mobil dikelas SUV menengah yang kabarnya sama-sama akan dipasarkan dengna harga diatas 500 Juta Rupiah. Yah harganya memang sangat mahal, namun sudah sebanding dengan desain gagah dan tampilan sport yang dimiliki kedua mobil baru ini.
Tak ingin kalah, Honda juga mempersiapkan mobil baru yang siap menantang mobil low SUV seperti New Toyota Rush dan New Daihatsu Terios, yakni dengan memasarkan Honda BR-V di Indonesia. Selain mobil baru diatas, masih ada berapa tipe mobil terbarunya lainnya yang siap dipasarkan di Indonesia, dan bagi sobat otomotif yang penasaran apa saja tipenya, silahkan simak informasi Daftar Mobil Baru Di Indonesia 2016 pada artikel otomaniac.com berikut ini.

Daftar Mobil Baru Di Indonesia Tahun 2016

Daftar Mobil Baru Di Indonesia
Daftar Mobil Baru Di Indonesia
Ahmad Sufendi 
12 maret 2016

 Toyota All-New Fortuner

Setelah sukses merilis All-New Innova pada akhir tahun 2015, Toyota kembali menyiapkan mobil baru bernama All New Fortuner. Mobil berjenis Sport Utility Vehicle (SUV) tersebut menawarkan banyak perubahan pada bagian interior dan ekteriornya. Tampilan luarnya tentu lebih sporty dibandingkan Toyota Fortuner generasi sebelumnya, begitu juga dengan jantung pacunya, yang kali ini akan dilengkapi mesin 1GD-FTV berkapasitas 2.755cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal mencapai 174 Hp, dan torsi mencapai 450 nm. Sementara untuk versi manual akan memiliki torsi lebih rendah, sekitar 420 nm dengan transmisi enam percepatan.

0 Response to "Mobil terbaru Toyota All-New Fortuner"

Post a Comment